Pages

Rabu, 30 Oktober 2013

Universitas Jember


Awal mula berdirinya Universitas Jember berawal dari Universitas Tawang Alun (UNITA) yang merupakan Universitas Swasta  gagasan  dr. R. Achmad bersama-sama dengan R. Th. Soengedi dan R. M. Soerachman karena pada saat itu banyak siswa di Jember yang ingin melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi. Proses pembentukan UNITA dimulau pada tanggal 1 April 1957, ketiganya membentuk panitia yang diberi nama Panitia Triumviraat dengan komposisi Ketua dr. R. Achmad; Penulis R. Th. Soengedi, dan Bendahara R. M. Soerachman.
Selanjutnya Panitia Triumviraat ini pada tanggal 5 Oktober 1957 membentuk yayasan dengan nama Yayasan Universitas Tawang Alun (disahkan dengan Akta Notaris tanggal 8 Maret 1958 Nomor 13 di Jember). Yayasan Universitas Tawang Alun inilah yang kemudian mendirikan universitas swasta di Jember dengan nama Universitas Tawang Alun. Dalam perjalanannya, ketiga tokoh tersebut mendapatkan dukungan penuh Bupati Jember saat itu, R. Soedjarwo.
Pada tahun 1963,Universitas Tawang Alun resmi disahkan menjadi Universitas Negeri dengan nama Universitas Brawijaya Cabang Jember.
Berdasarkan Surat Keputusan Menteri PTIP No. 151 Tahun 1964 tanggal 9 Nopember 1964, Universitas Brawijaya Cabang Jember diresmikan berdiri sendiri dengan nama Universitas Negeri Djember (UNED)
Pada awal berdirinya pada tahun 1964, UNED memiliki lima fakultas, terdiri dari Fakultas Hukum di Jember, dengan cabangnya di Banyuwangi, Fakultas Sosial dan Politik dan Fakultas Pertanian di Jember, Fakultas Ekonomi dan Fakultas Sastra di Banyuwangi.
Pada tahun 1982 Universitas Negeri Djember diubah namanya menjadi Universitas Jember dengan akronim UNEJ .
Rektor pertama dijabat oleh dr. R. Achmad.Kepemimpinan dr. R. Achmad dilanjutkan oleh Letkol. Soedi Harjohoedojo (1967-1969), Letkol. Soetardjo, SH (1969-1978) dan Kol. Drs. H. R. Warsito (1978-1986). Baru semenjak tahun 1986, rektor Universitas Jember dijabat oleh sivitas akademika-nya sendiri, yakni oleh Prof. Dr. Simanhadi Widyaprakosa (1986-1995), Prof. Dr. Kabul Santoso, MS (1995-2003), Dr. Ir. T. Sutikto, MSc (2003-2011) dan Drs. Moh. Hasan, Msc Ph.D (2012 sampai sekarang).
Saat ini UNEJ memiliki 9 Program Studi (PS) Pasca Sarjana S2/S3 dan 40 PS S1 yang bernaung di bawah 13 Fakultas dan 2 PS setara Fakutas yaitu Fakultas Hukum (FH), Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), Fakultas Pertanian (FP), Fakultas Ekonomi (FE), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Sastra (FS), Fakultas Teknologi Pertanian (FTP), Fakultas Kedokteran Gigi (FKG), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Fakultas Kedokteran (FK), Fakultas Teknik (FT), Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM), Fakultas Farmasi (FF), Program Studi Ilmu Keperawatan (PSIK), dan Program Studi Sistem Informasi (PSSI).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

Owl City - Fireflies

Tentang Saya

Namaku Titan Satria Ananda, biasa dipanggil Titan. Aku tinggal di kota Jember dan lahir di kota yg sama pada 22 Mei 1995. Aku berstatus sebagai mahasiswa di program studi Pendidikan Biologi Universitas Jember. Tidak seperti mahasiswa kebanyakan pada umumnya yg harus tinggal di tempat kos/kontrakan untuk kuliah karena berasal dari luar kota, saya termasuk mahasiswa yg beruntung karena saya tidak nge-kos dan tinggal bersama orang tua di rumah, karena saya memang terlahir di kota perguruan tinggi. Aku tinggal bersama kedua orangtua dan adik laki2ku. Aku anak pertama dari 2 bersaudara. Sebenarnya blog ini aku bikin karena ada tugas Ospek pada bulan Oktober 2013 lalu, jadi bukan dari keinginan sendiri. :D. Tapi ya tetep, setelah ospek selesai, aku bakalan ngembangin blog ini dengan artikel dan post2 yg unik dan bermanfaat nggak sekedar isinya cuma curhat2an pribadi aja.. :D Ya udah buat para pengunjung blog dan para blogger, selamat menjelajahi blogku yg simple dan bermanfaat ini.. (y)